Penatalaksanaan Anemia Pada Ibu Nifas Melalui Terapi Pemberian Buah Naga di Wilayah Kerja Puskesmas Karanganyar
DOI:
https://doi.org/10.37160/bmi.v19i1.173Keywords:
Anemia, Nifas, Manajemen, Asuhan KebidananAbstract
Latar Belakang: Masa Nifas merupakan satu bagian penting dari proses kelahiran karena masa nifas ini merupakan proses memasuki peran baru bagi seorang wanita, yaitu sebagai seorang ibu. Ibu akan mengalami banyak perubahan fisik maupun psikologis. Mengingat pentingnya masa nifas, maka diperlukan asuhan kebidanan yang optimal. Masa nifas ini masa yang cukup penting bagi tenaga kesehatan khususnya bidan untuk selalu melakukan pemantauan karena pelaksaanaan yang kurang maksimal dapat menyebabkan ibu mengalami berbagai masalah, mengingat setiap persalinan tidak pernah terlepas dari pendarahan sehingga dapat menimbulkan anemia, maka penanganan nya pun harus lebih diperhatikan. Tujuan: Dari penelitian ini adalah untuk menangani kasus anemia pada ibu nifas dengan pemberian buah naga dapat membuat ibu mengerti dan meningkatkan kadar HB pada ibu nifas. Metode: Metode yang digunakan pada studi eksperimen ini menggunakan strategi dan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus (case study) yang terdiri dari dua orang ibu yang dimaksud berarti dua orang ibu yang diberikan asuhan pada masa nifas menggunakan metode SOAP (Subyektif, Obyektif, Analisis, Penatalaksanaan). Hasil: Hasil yang didapatkan dari asuhan yang telah dilakukan pada Ny. S dengan anemia menunjukan peningkatan kadar HB dari 10,6 gr/dl menjadi 12,1 gr/dl dan pada Ny. R dengan anemia menunjukkan peningkatan kadar HB dari 10,1 menjadi 12,5 mg/dl setelah di berikan buah naga selama 7 hari sebanyak 100 gram/ hari sehingga keluhan yang dialami ibu teratasi dan masa nifas ibu dapat berjalan dengan lancar. Kesimpulan: Dengan melakukan KIE penanganan anemia pada ibu nifas dengan pemberian buah naga dapat membuat ibu mengerti dan meningkatkan kadar HB pada ibu nifas.
Downloads
References
Anjangsari, A. P. (2012). Hubungan Gizi Pada Ibu Nifas dengan Pemulihan Masa Nifas di Kelurahan Bantar Soka Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas. Http://Repository.Ump.Ac.Id/859/, 7–32.
Astuti, & Riani. (2021). Penelitian Kebidanan Pada Ibu Nifas. Jurnal Kebidanan, 17, 146–154.
Defrin. (2016). Penangan Kegawat daruratan Ibu Nifas Dengan Penyakit Jantung Dan Eksistensi Bidan Indonesia Di Era Uji Kompetensi. Universitas Andalas Padang.
Dinkes Jawa Barat. (2020). Profil Kesehatan Jawa Barat Tahun 2020. Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, 103–111.
Kasjmir, Y., & All, E. (2018). Diagnosis Dan Pengelolaan Lupus Eritematosus Sistemik, Rekomendasi Perhimpunan Reumatologi Indonesia.
Kementerian Kesehatan RI. (n.d.). Data dan Informasi Kesehatan Indonesia 2019. Profil Kesehatan Indonesia, 8, 1–213.
Kementerian Kesehatan RI. (2022). Profil Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya.
Noor, M. I., Yufita, E., & Zulfalina. (2016). Identifikasi Kandungan Ekstak Kulit Buah Naga Merah Menggunakan Fourier Transform Infrared (Ftir) Dan Fitokimia. Journal Of Aceh Physics Society, 5.
Pramono, & Noor. (2021). Differences Effect of Supplement Red Dragon With Red Guava Fruit to Increase Hemoglobin and Hematocrit. Universitas Diponogoro.
Rahtyanti, G. C. S., Hadnyanawati, H., & Wulandari, E. (2018). Hubungan Pengetahuan Kesehatan Gigi dan Mulut dengan Karies Gigi pada Mahasiswa Baru Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Jember Tahun Akademik 2016/2017 (Correlation of Oral Health Knowledge with Dental Caries in First Grade Dentistry Students of Jember. Pustaka Kesehatan, 6(1), 167. https://doi.org/10.19184/pk.v6i1.7153
Sulastri, M., Suryani, I. S., & Marlina, L. (2021). Efektivitas Kacang Hijau dan Buah Naga Dalam Meningkatkan Kadar Hemoglobin dan Saturasi Oksigen Pada Remaja. Jurnal Kesehatan Bakti Tunas Husada: Ilmu-Ilmu Keperawatan, Analisis Kesehatan Dan Farmasi, 21, 119–125.
Tasri, Y. D., & Tasri, E. S. (2020). Improving clinical records: their role in decision-making and healthcare management–COVID-19 perspectives. International Journal of Healthcare Management, 13(4), 325–336. https://doi.org/10.1080/20479700.2020.1803623
WHO. (2021). Diagnosis dan Tatalaksana Anemia Defisiensi Besi Diagnosis and Management of Iron Deficiency Anemia. Midwifery Journal, 1–4.
Widyaningsih, A. (2017). Effect Of Consuming Red Dragon Fruit (Hylocereus Costaricensis) Juice On The Levels Of Hemoglobin And Erythrocyte Among Pregnant Women. Belitung Nursing Journal. https://doi.org/10.33546/Bnj.97
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Meti Sulastri, Heni Nurakilah, Lina Marlina, Deni Candra Ramadhan

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.