Tinjauan Kelengkapan Dokumen Rekam Medis Rawat Inap Kasus Acute Appendicitis Berdasarkan Huffman di RSUD Sumedang
DOI:
https://doi.org/10.37160/bmi.v19i1.158Keywords:
Kelengkapan, Rekam Medis, Apendicitis, HuffmanAbstract
Latar Belakang: Analisis kualitatif merupakan suatu review yang ditujukan terhadap dokumen rekam medis untuk mengidentifikasi ketidaklengkapan dalam pengisian dokumen. Ketidaklengkapan data pasien dapat menyebabkan riwayat kesehatan tidak berkesinambungan. Tujuan: untuk mengetahui kelengkapan dokumen rekam medis rawat inap kasus Acute Appendicitis berdasarkan metode Huffman di RSUD Sumedang. Metode: Penelitian menggunakan desain deskriptif, populasi dan sampel Total Sampling yaitu 74 dokumen, pengumpulan data observasi, analisis menggunakan univariat dalam bentuk persentase. Hasil: Review kelengkapan konsistensi diagnosis terendah pada anamnesa dan diagnosa masuk 14,9%, review konsistensi pencatatan diagnosa pada hasil laboratorium, radiologi, dan lainnya 6,8%, review pencatatan perawatan dan pengobatan pada item perawat bukti pelaksanaan dari rencana pengobatan serta tindakan yang dilakukan 5,4%, review informed consent pada isi informed consent 21,6%, review praktik pencatatan item dokter tanggal, jam, dan lainnya 29,7%, dan review hal yang menyebabkan tuntutan ganti rugi pasien tidak masuk kamar operasi 2x, masuk ICU 2x, dan lainnya 100,0%. Kesimpulan: Berdasarkan hasil penelitian dokumen rekam medis rawat inap kasus Acute Appendicitis terdapat beberapa item yang tidak diisi, sehingga dapat lebih memperhatikan pengisian dokumen yang lengkap dan jelas untuk meningkatkan manajemen mutu Rumah Sakit.
Downloads
References
Agustin, R. (2017). Optimalisasi pelaksanaan discharge planning melalui pengembangan model discharge planning terintegrasi pelayanan keperawatan. Jurnal Keperawatan Muhammadiyah, 2(1).
Azrul, Azwar. (2010). Pengantar Administrasi Kesehatan. Edisi Ketiga. PT. Bina Rupa Aksara. Jakarta.
Burkitt, HG, Quick, CRG, and Reed, JB. (2007). Appendicitis In :Essensial Surgery Problems, Diagnosis &Management Fourth Edition. London Elsevier, 389-398.
Dorland, W.A.N. Kamus kedokteran Dorland. 29thed. Terjemahan H. Hartanto. Jakarta : Penerbit Buku Kedokteran EGC. 2002.
Susanto, Edy, Sugiharto. (2017). Manajemen Informasi Kesehatan IV: Etika Profesi Dan Hukum Kesehatan. Edisi Revisi IV.
Hatta, Gemala. (2017). Pedoman Manajemen Informasi Kesehatan disarana Pelayanan Kesehatan. Edisi Revisi 3. Jakarta: Universita Indonesia Press.
Heru, A. (2008). Desain Alat Deteksi Dini dan Mandiri Aritmia. Jurnal Teknologi dan Manajemen Informatika.
Hunter, J. Catherine. (2019) . Controversies in Pediatric Appendicitis. Chicago
Kardila, D, Barsasella, D. (2018). Analisis Kualitatif Dokumen Rekam Medis Kasus Aborsi Tidak Lengkap dalam Aborsi Spontan dengan Metode Hatta Di RSUD Kabupaten Ciamis Tahun 2016. Jurnal Persada Husada Indonesia, 5(18).
Keyzer,C & Gevenois, A. (2011). Imaging of Acute Appendicitis in Adults and Children. Brussels
Khotimah, S, & Nuraini, N. (2020). Analisis Kelengkapan Berkas Rekam Medis Pasien Rawat Inap Kasus Thypoid dalam Klaim BPJS dengan Metode Hatta. Jurnal Manajemen Informasi Kesehatan Indonesia (JMIKI), 8(1).
Masturoh, Imas, dkk. (2020). Uji Kompetensi Berbasis Wilayah Mahasiswa Manajemen Rekam Medis dan Informasi Kesehatan di Indonesia. Junal International Proceedings The 2nd ISMoHIM 2020.
Nugroho, T. 2011. Asuhan Keperawatan Maternitas, Anak, Bedah Dan Paenyakit Dalam. Yogyakarta : Nuha Medika.
Nuraini, Novita, dkk. (2020). Analisiis Kualitatif Dokumen Rekam Medis Rawat Inap Pada Pasien Tuberkulosis Paru. J-REMI: Jurnal Rekam Medik dan Informasi Kesehatan, 1(2).
Nurafif, HA & Kusuma, Hardi. (2013). Aplikasi Asuhan Keperwatan Berdasarkan Diagnosa Medis Nanda NIC –NOC. Yogyakarta: Media Action Publishing.
Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 269/MENKES/PER/III/2008. Rekam Medis. Jakarta. Menkes RI.
Smeltzer, SC & Bare,BG. (2009). Buku Ajar Keperawatan Medikal BedahEdisi Volume 1. Jakarta : EGC
Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Widjaya, Lili. (2018). Manajemen Mutu Informasi Kesehatan III Pendokumentasian Rekam Medis. Edisi Revisi 3.
Wijaya, A.S & Putri, Y.M. (2013). Keperawatan Medikal Bedah. Yogyakarta : Nuha Medika.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Citra Sintia Sukarsa, Imas Masturoh

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.