Pendidikan dan Pelatihan Metode Pijat Endorpin Kepada Kader Kesehatan di Wilayah Kerja Puskesmas Tamansari Kota Tasikmalaya
DOI:
https://doi.org/10.37160/ppkm.v2i2.140Keywords:
Pendidikan, Pelatihan, Kader, Pijat EndorphinAbstract
Rasa nyeri pada persalinan adalah manifestasi adanya kontraksi (pemendekan) otot rahim. Pijat endorphin merupakan sebuah terapi untuk menurunkan rasa nyeri pada persalinan dengan melakukan pijatan ringan pada daerah leher, bahu, kedua tangan, punggung, payudara dan perut. Kader merupakan bagian dari masyarakat yang berperan sebagai pendamping ibu hamil dan bersalin sehingga perlu adanya upaya peningkatan pengetahuan dan keterampilan kader dalam penatalaksanaan penurunan rasa nyeri pada ibu bersalin yang salah satunya dengan metode pijat endorphin. Pengabdian masyarakat ini bertujuan memberikan pendidikan dan pelatihan pada kader kesehatan diwilayah kerja Puskesmas Tamansari tentang Pijat Endorpin dengan menggunakan media modul, powerpoint dan video. Hasil dari pengabdian masyarakat ini dapat diketahui tingkat pengetahuan kader tentang pijat endorpin sebelum diberikan pendidikan kesehatan sebagian besar ada pada kategori cukup yaitu sebanyak 28 orang (75,7%) dengan rata rata nilai 64,9 dan setelah diberikan pendidikan kesehatan sebagian besar ada pada kategori baik yaitu sebanyak 18 orang (48,6%) dengan nilai rata rata 71,4. Setelah dilakukan pelatihan pijat endorpin, kader dapat melakukan teknik pijat endorpin dan dilakukan evaluasi menggunakan daftar tilik dengan hasil rata rata nilai 82,61. Dapat disimpulkan terdapat peningkatan pengetahuan kader setelah diberikan pendidikan kesehatan tentang pijat endorphin dan kader dapat melakukan teknik pijat endorpin sesuai daftar tilik.
References
Anggraeni D. 2012. Melahirkan Tanpa Rasa Sakit. Klaten: Galmas Publisher
Aprilia Y, Ritchmond B. 2013. Gentle Birth Melahirkan Nyaman Tanpa Rasa Sakit. Jakarta: Gramedia Widiasarana Indonesia
Azizah I, dkk. 2011. Pengaruh Endorphin Massage Terhadap Intensitas Nyeri Kala I Persalinan Normal Ibu Primipara Di BPS S Dan B Demak Tahun 2011 tersedia dalam http://digilib.unimus.ac.id/ diakses tanggal 7 Juli 2021
Bobak, dkk.(2012). Buku Ajar Maternitas. Edisi 4. EGC. Jakarta.
Judha Mohamad. Sudarti., Fausiah Afroh. (2012), Teori Pengukuran Nyeri &Nyeri Persalinan, Nuha Medika. Yogyakarta
Kuswandi L. 2011. Keajaiban Hypno-Birthing. Jakarta: Pustaka Bunda
Kuswandi L. 2014. Hypnobirthing A Gentle Way to Give Birth. Jakarta: Pustaka Bunda
Notoatmodjo S.2012. Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta
Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, Tinjauan Pustaka, tersedia dalam: http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/946/5/5.%20Chapter2.pdf, diakses tanggal: 23 Juli 2021
Rejeki S, dkk. 2013. Tingkat Nyeri Pinggang Kala I Persalinan Melalui Teknik Back-Efflurage dan Counter-Pressure tersedia dalam http://s3.amazonaws.com/academia.edu.documents/ diakses tanggal 7 Juli 2021
Sanjaya H, dkk. 2016. Pengaruh Endorphin Massage Terhadap Nyeri Persalinan
Kala I fase Aktif Di Wilayah Kerja Puskesmas Miri Sragen tersedia dalam http://stikesyahoedsmg.ac.id/ diakses tanggal 20 Juli 2021 Universitas Pendidikan IndonesiaKonsep Dasar Pelatihan , tersedia dalam: http://repository.upi.edu/20501/5/S_PLS_1001655_Chapter2.pdf diakses tanggal 30 September 2022
Wirakusumah FF, dkk. 2012. Obstetri Fisiologis. Jakarta: EGC